HUT ke-79 Ibu Megawati, PDI Perjuangan Surabaya Tanam Harapan

Surabaya, StRoom – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan, Prof. Dr. (H.C.) Megawati Soekarnoputri, DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya menggelar aksi Merawat Pertiwi melalui penanaman pohon di kawasan Danau Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Jumat, 23 Januari 2026.


Merawat Pertiwi, Merawat Masa Depan Bangsa

Kegiatan ini bukan sekadar seremoni peringatan hari lahir Ibu Ketua Umum, melainkan wujud nyata pengamalan nilai-nilai perjuangan yang selama ini ditegaskan oleh Ibu Megawati: mencintai tanah air dengan kerja nyata, menjaga alam sebagai sumber kehidupan, dan membangun masa depan bangsa dengan penuh tanggung jawab.

Aksi Merawat Pertiwi tersebut diikuti oleh seluruh anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, jajaran pengurus DPC, PAC, hingga kader PDI Perjuangan se-Kota Surabaya. Kehadiran seluruh struktur partai ini mencerminkan soliditas barisan dan semangat gotong royong dalam satu tekad perjuangan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Armuji, menegaskan bahwa penanaman pohon ini merupakan simbol keberlanjutan perjuangan PDI Perjuangan yang selalu berpihak pada rakyat dan kelestarian lingkungan.

“Merawat Pertiwi adalah bentuk cinta tanah air yang nyata. Ini adalah pengamalan nilai gotong royong dan keberpihakan kepada kehidupan, sebagaimana selalu diajarkan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri kepada seluruh kader PDI Perjuangan,” tegas Armuji.

Melalui program Merawat Pertiwi, PDI Perjuangan Surabaya menegaskan komitmennya dalam menjaga keseimbangan ekosistem, khususnya di kawasan perkotaan. Penanaman pohon di Danau Unesa menjadi bagian dari upaya menjaga lingkungan hidup agar tetap lestari dan bermanfaat bagi generasi sekarang maupun yang akan datang.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Syaifuddin Zuhri, menyampaikan bahwa kegiatan ini mencerminkan watak perjuangan PDI Perjuangan yang tidak berhenti pada kerja-kerja politik elektoral, tetapi diwujudkan melalui aksi nyata yang memberi manfaat langsung bagi rakyat dan lingkungan.

“Menanam pohon berarti menanam harapan. Merawat Pertiwi adalah pesan ideologis bahwa perjuangan politik PDI Perjuangan harus sejalan dengan tanggung jawab menjaga alam demi masa depan anak cucu bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, Budi Leksono, menegaskan bahwa Ibu Megawati Soekarnoputri merupakan teladan pemimpin bangsa yang memiliki dedikasi tinggi terhadap pelestarian lingkungan.

“Keteladanan Ibu Megawati dalam mencintai dan merawat tanaman mengajarkan kita bahwa menjaga alam adalah bagian dari menjaga kehidupan. Inilah pesan penting bagi seluruh kader PDI Perjuangan dalam mengawal keberlanjutan masa depan bangsa,” kata Budi Leksono.

Kegiatan Merawat Pertiwi di kawasan Danau Unesa berlangsung dalam suasana khidmat, penuh kebersamaan, dan semangat perjuangan. Melalui aksi ini, DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya meneguhkan tekad untuk terus hadir di tengah rakyat dengan kerja nyata yang berkelanjutan—merawat alam, menjaga Pertiwi, dan memperjuangkan Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur.

Bagikan :